Google Siapkan Android TV
idolatekno.com – Pada bulan Juni yang akan datang, perusahaan Google dikabarkan akan melakukan sebuah pengumuman mengenai sistem terbaru yang telah berhasil dirilis oleh perusahaan tersebut yaitu Android TV dalam acara konferensi pengembang aplikasi Google I/O yang akan dilaksanakan di kawasan San Francisco, California, Amerika Serikat. Sistem Android TV terbaru ini rupanya akan menggantikan posisi dari Google TV yang telah diluncurkan oleh Google tepatnya pada tahun 2010 lalu.
Sistem Android TV ini ternyata tidak hanya fokus pada aplikasi televisi saja. Menurut kabar yang berkembang rupanya sistem Android TV ini akan hadir dengan menawarkan sebuah layanan, konten, dan game secara online yang hampir mirip dengan Amazon Fire TV.
Menurut informasi yang beredar rupanya penyedia konten video Netflix dan Hulu Plus juga akan turut serta dalam mendukungsistem Android TV yang dirilis oleh perusahaan Google ini. Selain itu, pada acara yang sama perusahaan Google juga akan mengumumkan mitranya yang akan membuat perangkat keras untuk menjalankan sistem Android TV ini.
Pada beberapa waktu yang lalu, perusahaan Google juga telah berusaha untuk mencoba memasuki ranah bisnis televisi, adapun salah satu upaya yang telah dilakukannya yaitu dengan cara menghadirkan Chromecast pada akhir tahun 2013 lalu. Pada dasarnya produk ini merupakan sebuah dongle TV yang dapat memungkinkan para penggunanya untuk melakukan sebuah streaming video online dari ponsel pintar, tablet, atau pun dari laptop kepada sebuah layar televisi, namun hal ini hanya dapat dilakukan selama perangkat tersebut terhubung dalam sebuah jaringan yang sama.
Sampai dengan saat ini perusahaan Google selalu berusaha untuk memperluas pemakaian dari sistem operasi Android ini kepada perangkat elektronik yang lainnya. Selain dari sistem Android TV ini, perusahaan yang bergerak dibidang internet itu kini juga telah berhasil membuat sebuah sistem operasi Android Wear yang dirancang secara khusus untuk beberapa perangkat yang bisa digunakan pada tubuh manusia.