Android Nokia XL Turun Harga

Android Nokia XL Turun Harga

idolatekno.com – Sebuah produk dari Microsoft yaitu ponsel Android Nokia XL yang mengaplikasikan ukuran layar 5 inci mulai dari taggal 13 Juni 2014 nanti akan segera resmi dipasarkan di Indonesia. Pada awalnya ponsel ini akan dibandrol dengan harga Rp 2.200.000, namun menurut informasi terkini ternyata harga jual dari produk ini akan diturunkan menjadi Rp 1.999.000. Sepertinya langkah yang diambil oleh Microsoft tersebut bertujuan agar produk Nokia XL ini dapat lebih bersaing dengan ponsel pintar lain yang ada di kelasnya seperti Motorola Moto G dan BlackBerry Z3.

Di Indonesia sendiri, produk Nokia XL telah hadir dengan beragam pilihan warna panel belakang, diantaranya yaitu ada warna oranye, hijau, kuning, cyan, hitam, dan putih. Selain itu produk Nokia XL ini telah dilengkapi dengan RAM 768 MB, ukuran layar seluas 5 inci, dan kapasitas baterai 2.000mAh. Ponsel Nokia XL ini juga mempunyai kamera utama yang berukuran 5 megapixel yang telah dilengkapi dengan sebuah lampu kilat LED dan kamera depan yang berukuran 2 megapixel.

Pada bagian dapur pacu dari ponsel ini telah didukung oleh sebuah prosesor Qualcomm MSM8225 Snapdragon S4 Play yang berjenis dual-core Cortex-A5 1 GHz, produk ini juga mendukung kartu SIM ganda (GSM dan GSM), serta memanfaatkan basis sistem operasi Android 4.1.2 (Jelly Bean) yang telah dimodifikasi terlebih dahulu oleh Nokia.
Sistem operasi itu disebut Nokia X Platform Software. Dalam upayanya untuk lebiih mengembangkan Android, sampai dengan saat ini Nokia hanya memanfaatkan sebuah lisensi Android Open Source Project (AOSP) dari Google yang dapat digunakan oleh siapa saja secara gratis karena sistem operasi ini bersifat terbuka. Dengan demikian maka perusahaan dapat dengan mudah untuk mengubah tampilan antarmuka Android di Nokia XL sehingga menjadi terlihat seperti tampilan Windows Phone yang kental dengan nuansa kotak-kotak.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *