Google Sempat Hampir Dijual Murah

Google Sempat Hampir Dijual Murah

idolatekno.com – Kita semua sudah tahu bahwa Google merupakan search engine terbesar dan banyak memberikan akses gratis, Google memiliki teknologi yang canggih dengan penghasilan sampai ratusan miliar dollar AS, salah satu pendirinya adalah Larry Page, dia hampir menjual Google dengan harga murah.

Business Insider pada tahun 1996 menceritakan hal ini, “Larry yang dulunya masih bersetatus mahasiswa pada universitas stanford mencoba merancang mesin pencari yang sekarang ini yaitu google, kisah terbentuknya mesin pencari yang handal ketika itu Larry bermimpi dan mendapatkan ilham dengan hal mengorganisasikan jaringan internet” dan terbentuklah mesin pencari yang diberinama BackRub.

Entah ada hal apa?, pada tahun 1997, larry berusaha menjual mesin pencari itu ke sebuah portal internet yang bernama Excite, dengan harga 1,6 juta dollar, tentunya dengan harga ini jauh lebih kecial dari pendapatan yang sekarang ini.

Belum lagi harga 1,6 juta dollar tersebut di bagi ke dalam uang kas 6 ratus ribu dollar AS dan saham senilai 7 ratus ribu dollar as untuk Larry, dan sementara standford mendapatkan 3 ratus ribu dolar AS.

Larry ketika itu mengirimkan surat Promosi kepada investor utma excite, Vinod Khosla, bahwa mesin pencarinya itu (BackRub) bisa meningkatkan trafik excite sebesar 10 persen, atau sebanding dengan 47 juta dollar AS.

Ketika itu Larry juga menawarkan dirinya untuk bekerja di Excite selama tujuh bulan karena dia harus kembali untuk melanjutkan kuliahnya di Standford pada musim gugur tahun lalu.

Promosi Larry ditolak oleh pihak Ceo Excite yaitu George Bell, Bell beralasan search engine BackRub terlalu efective sehingga orang-orang akan meninggalkan Excite, dan dampaknya akan berpengaruh terhadap Excite.

Dan pada akhirnya Larry pun berhenti untuk mempromosikan mesinnya, setelah bertahun tahun BackRub berevolusi menjadi Google, dan menjadi mesin pencari terbesar di dunia, penghasilannya berkali kali lipat dengan apa yang telah ditawarkan kepada perusahaan Excite.