Google Siapkan Tablet Perekam Gambar 3D

idolatekno.com – Pada beberapa waktu yang lalu telah beredar sebuah kabar mengenai Google yang pada saat ini sedang mencoba mengembangkan sebuah tablet yang mempunyai ukuran sebesar 7 inci dan telah dilengkapi dengan sebuah fitur yang dapat menangkap gambar tiga dimensi (3D). Namun tablet ini hanya akan diproduksi dengan jumlah yang terbatas yaitu hanya sebanyak 4.000 unit saja dan itu akan dimulai pada bulan depan.

Produk tablet terbaru dari Google ini merupakan hasil pengembangan dari divisi Advanced Technology dan divisi yang telah mengembangkan Project Tango di Google.

Agar tablet ini mempunyai kemampuan untuk merekam gambar 3D, maka Google akan menerapkan dua buah kamera pada produk ini yaitu pada bagian belakang yang dilengkapi dengan peranti lunak yang sangat canggih. Adapun fungsi dari salah satu kamera itu yaitu untuk dapat menangkap kedalaman gambar.

Selama ini, Divisi Project Tango yang ada di Google merupakan sebuah hasil pengembangan dari perangkat Android yang telah mempunyai kemampuan untuk merekam gambar 3D. Sebenarnya Google telah berhasil membuat beraneka ragam ponsel pintar yang berbasis Android yang mempunyai kemampuan untuk merekam gambar 3D sejak awal tahun 2014 lalu.

Namun selain dari perusahaan Google, ternyata ada juga perusahaan lain yang saat ini juga sedang membuat dan mengembangkan sebuah perangkat yang dapat merekam gambar 3D, perusahaan tersebut adalah e-commerce Amazon. Ada kemungkinan hal ini terjadi karena hasil pembekalan prosesor yang sangat canggih pada perangkat tersebut.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *